Bursa kerja: Saran Si Pembobol Gawang Arsenal untuk Indonesia |
- Saran Si Pembobol Gawang Arsenal untuk Indonesia
- Pemain Ini Tolak Mentah-mentah Ajakan Guardiola ke Bayern
- Menguji Racikan RD di Timnas U-23
Saran Si Pembobol Gawang Arsenal untuk Indonesia Posted: 12 Jul 2013 03:24 PM PDT Joko Malis mencetak gol ke gawang The Gunners pada 1983 silam. Niac Mitra ketika menghadapi Arsenal (wordpress) VIVAbola - Mantan pemain Niac Mitra, Joko Malis, memberikan tipsnya kepada timnas Indonesia agar bisa mengimbangi permainan Arsenal. Menurut Joko, timnas Indonesia harus bisa menampilkan permainan yang kompak untuk membendung alur serangan cepat yang dibangun oleh armada asuhan Arsene Wenger.Joko mengakui, saat ini gaya bermain Arsenal sangat berbeda dari yang dia hadapi pada 1983 lalu. Ketika itu, dikatakan Joko, Arsenal lebih mengandalkan umpan-umpan panjang ala Inggris dalam membangun seranganya. "Arsenal sekarang mainnya lebih atraktif. Bola-bola pendek nan cepat jadi andalan mereka saat ini. Sangat berbeda ketika saya menghadapi mereka 1983 silam. Saat itu, Arsenal mengandalkan umpan-umpan panjang untuk membangun serangan," kata Joko kepada VIVAbola. Menghadapi kondisi ini, Joko menyarankan agar para pemain timnas tampil lebih solid di lini pertahanan. Menurut pria yang pernah melatih Gresik United ini, pemain-pemain bertahan tim Garuda harus lebih taktis dalam bertahan. Para gelandang pun dituntut untuk tampil lebih teratur ketika melakukan transisi dalam permainan. "Pemain bertahan harus lebih solid. Jangan buru-buru dalam mengambil keputusan. Harus tenang dan sabar, terlebih ketika menghadapi bola-bola atas. Para gelandang juga harus teratur. Saat melakukan transisi permainan jangan sporadis," ucap Joko. Joko adalah salah satu pencetak gol saat Niac Mitra menang dengan skor 2-0 atas Arsenal pada laga uji coba 16 Juni 1983 silam di Stadion Gelora 10 Nopember, Surabaya. Mantan pelatih Gresik United ini mencetak gol pada menit ke-85 setelah memanfaatkan umpan dari striker asal Singapura, Fandi Ahmad. "Saya pikir, para pemain timnas bisa melakukan hal yang sama seperti saya. Tapi catatannya mereka harus punya kepercayaan diri yang tinggi," ujar Joko. Berbicara soal peluang, pria yang kini menjadi pengusaha kuliner dan properti ini justru tidak yakin timnas Indonesia bisa menang. "Saya pikir maksimal hasilnya seri. Kelas Arsenal jauh lebih tinggi soalnya," tutur Joko. ***** This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters recommends: 'You Say What You Like, Because They Like What You Say' - http://www.medialens.org/index.php/alerts/alert-archive/alerts-2013/731-you-say-what-you-like-because-they-like-what-you-say.html |
Pemain Ini Tolak Mentah-mentah Ajakan Guardiola ke Bayern Posted: 12 Jul 2013 03:08 PM PDT "Bagi saya Bayern terlalu bagus," kata Mathieu. Jeremy Mathieu (football360) VIVAbola - Bergabung dengan klub papan atas Eropa, khususnya juara bertahan Liga Champions mungkin menjadi kesempatan yang sangat sayang untuk dilewatkan. Tapi ternyata hal itu tidak berlaku buat seorang Jeremy Mathieu.Ya, pemain Valencia tersebut mengaku belum lama ini dijak bergabung ke Bayern. Tak main-main, yang memintanya adalah sang pelatih anyar, Pep Guardiola. Tapi Mathieu yang merasa kurang pede untuk bersaing dengan para pemain top di skuad The Bavarian tanpa pikir penjang langsung menampik tawaran itu. "Guardiola mengim pesan kepada saya, tapi saya katakan tidak. Saya ingin bertahan di Valencia," kata bek asal Prancis tersebut dikutip Football Espana, Sabtu, 13 Juli 2013. "Bagi saya Bayern terlalu bagus. Saya sekarang memikirkan peluang bermain di Piala Dunia dan Valencia menawarkan kesempatan tampil reguler," sambungnya. Mathieu yang sekarang berusia 29 tahun merupakan pemain multiposisi. Dia awalnya biasa dioperasikan sebagai bek kiri. Namun mulai pertengahan musim, El Che yang kekurangan stok pemain memaksanya menjadi bek tengah dan ternyata dia tampil gemilang di pos baru tersebut. ***** This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters recommends: 'You Say What You Like, Because They Like What You Say' - http://www.medialens.org/index.php/alerts/alert-archive/alerts-2013/731-you-say-what-you-like-because-they-like-what-you-say.html |
Menguji Racikan RD di Timnas U-23 Posted: 12 Jul 2013 03:01 PM PDT Ini adalah laga uji coba ketiga bagi pasukan Rahmad Darmawan. Berita Terkait Racikan RD sangat diharapkan bisa mengangkat performa timnas U-23 Indonesia (VIVAnews/Fernando Randy) VIVAbola - Timnas U-23 Indonesia akan menjajal kekuatan Timnas U-23 Singapura pada pertandingan uji coba yang akan dilaksanakan di Stadion Jalan Besar pada Sabtu, 13 Juli 2013 sore nanti. Ini adalah laga uji coba ketiga bagi pasukan Rahmad Darmawan. Sebelumnya, Garuda Muda dan Singa Muda sudah bertemu di Stadion Manahan, Solo, pada 8 Juni 2013 . Ketika itu, Andik Vermansah cs, hanya bermain imbang 1-1 meski mereka menguasai pertandingan. Menghadapi Singapura pada pertemuan kedua ini, Timnas U-23 akan menampilkan beberapa pemain baru yang masuk dalam seleksi gelombang kedua untuk persiapan SEA Games 2013, Myanmar. Jika dilihat dari komposisi, kualitas para pemain yang masuk pada tahap kedua ini tidak kalah jauh dari yang dibawa RD pada tahap pertama lalu. Bahkan, ada beberapa pemain yang sudah pernah masuk ke dalam seleksi timnas senior seperti Ferinando Pahabol dan Bayu Gatra. Pertandingan sore nanti juga akan menguji kematangan racikan RD untuk Timnas U-23. Selama ini, RD telah menerapkan formasi 4-2-3-1 kepada timnas U-23 yang berporos pada strategi penguasaan bola di lini tengah. "Saya sudah siapkan taktik dan strategi untuk melawan Singapura. Pada dasarnya tidak ada yang berubah. Formasi 4-2-3-1 dengan fokus pada penguasaan bola," kata RD. Untuk menghadapi Singapura, Timnas U-23 hanya membawa 18 pemain. Empat pemain lainnya tidak bisa hadir karena berbagai alasan. Mereka juga hanya berlatih efektif selama dua hari. "Mudah-mudahan tidak ada yang cedera karena jumlah pemain terbatas," ujar RD berharap. Melawan Singapura nanti, pelatih yang juga seorang anggota TNI AL ini tidak menekankan hasil akhir yang dicapai oleh Timnas U-23. RD hanya ingin anak-anaknya menampilkan permainan terbaik saat bertempur melawan Khairul Nizam cs. "Karena ini (lawan Singapura) bagian seleksi, tentu saya ingin menampilkan individu-individu yang baik sebagai sebuah tim dan bisa beradaptasi dengan cepat. Ini kan bentuk parameter saya untuk menilai mereka apakah nantinya mampu bersaing dengan pemain lain," ucap dia. Setelah melawan Singapura, Timnas U-23 akan mulai memasuki tahap seleksi ketiga dengan memanggil pemain-pemain yang lolos tahap pertama dan kedua. Selain itu, pemain yang merumput di luar negeri seperti Alfin Tuassalamony dan Syamsir Alam akan dilibatkan dalam seleksi yang digelar pada Agustus 2013. Timnas U-23 juga masih akan menjalani dua laga uji coba lainnya. Timor Leste dan Brunei Darussalam disebut-sebut sebagai calon lawan mereka berikutnya. Namun, sampai saat ini belum diketahui kapan kedua laga tersebut akan digelar. Prakiraan line up Timnas U-23: Andritany (GK); Syahrijal, Wahyu Kristanto, Seftia Hadi, Riyandi Ramadhana; Egi Melgiansyah, Rasyid Bakrie; Andik Vermansah, Bayu Gatra, Ferinando Pahabol; Sunarto. (art)
Tahukah Bahwa Negara Tidak Mendapatkan Pajak Sepeser pun Dari Online Travel Agent (OTA) Asing? Klik VIVAtravel http;?/viva.co.id/travel This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters recommends: 'You Say What You Like, Because They Like What You Say' - http://www.medialens.org/index.php/alerts/alert-archive/alerts-2013/731-you-say-what-you-like-because-they-like-what-you-say.html |
You are subscribed to email updates from VIVAnews To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |