Bursa kerja: Manusia Bisa Kontak Alien di Tahun 2040 |
- Manusia Bisa Kontak Alien di Tahun 2040
- Incar Poin Penuh di Kandang "Macan Putih", Persib Tetap Waspada
- HOT CALEG: Dari Penjual Koran Sampai Tukang Sayur
Manusia Bisa Kontak Alien di Tahun 2040 Posted: 11 Feb 2014 03:22 PM PST VIVAnews - Seorang ilmuwan yang fokus dalam pencarian makhluk asing atau populer dengan sebutan 'alien' mengungkapkan pernyataan yang cukup mengagetkan. Dia berpendapat, seperempat abad lagi, manusia di Bumi dapat menemukan dan berkomunikasi dengan alien. Dia adalah Seth Shostak, seorang peneliti dari Institute SETI (Search for Extraterrestrial Intelligence) yang berbasis di Mountain View, California. Shostak mengatakan, setidaknya pada tahun 2040 mendatang, astronom dapat memindai seluruh sistem bintang di ruang antariksa, sehingga mendukung pencarian alien dengan memanfaatkan sinyal elektromagnetik, dilansir Live Science, Rabu 12 Februari 2014. "Saya kira kita akan menemukan makhluk asing dalam dua puluh tahun ke depan menggunakan berbagai eksperimen," ujar Shostak dalam simposium NASA Innovative Advanced Concepts (NIAC) 2014 di Stanford University. Bahkan, dalam masa seperempat abad ke depan, kata Shostak, pencarian sistem bintang akan semakin terbuka. "Alih-alih untuk mencari ribuan sistem bintang, kita akan berpotensi mengenali jutaan sistem bintang," ujarnya optimis. Keyakinan Shostak bukannya tak berdasar. Pengamatan teleskop antariksa pencarian planet milik NASA, Kepler, telah menunjukkan bahwa galaksi Bima Sakti merupakan tempat berkerumunnya planet-planet yang mendukung kehidupan. "Yang perlu dicatat, satu dari lima bintang setidaknya memiliki satu planet yang kehidupannya mungkin bersemi," jelasnya. Artinya, dalam galaksi Bima Sakti terdapat setidaknya puluhan miliar planet mirip Bumi. Bersama koleganya, Shostak berpikir, setidaknya beberapa planet merupakan pusat kehidupan alien. Makhluk asing itu diperkirakan telah mengembangkan kemampuan untuk mengirimkan sinyal elektromagnetik ke alam semesta. Sejak 1960 Pencarian alien sebenarnya sudah dilakukan sejak tahun 1960 silam, yang diawali oleh astronom Frank Drake. Ia memindai dua bintang mirip matahari dengan antena seluas 26 meter di Virginia Barat. Upaya pencarian itu kemudian terus meningkat lebih dari setengah abad seriring perkembangan signifikan teknologi digital dan elektronik. Sayangnya, ada tantangan dalam pencarian mahluk asing, yaitu dukungan dana yang tetap dibutuhkan secara konstan. Fasilitas Allen Telescope Array di California Utara sedianya dirancang menampung 350 piringan radio, namun nyatanya hanya terakomodasi 42 piringan saja. This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. |
Incar Poin Penuh di Kandang "Macan Putih", Persib Tetap Waspada Posted: 11 Feb 2014 03:19 PM PST Djadjang Nurjaman waspadai motivasi tinggi Persik. Skuad Persib Bandung. (ANTARA FOTO/Agus Bebeng) VIVAbola - Persib Bandung tak ingin mengulang kesalahan saat gagal mewujudkan kesempatan meraih angka penuh di Jepara. Maung Bandung bertekad meraih angka penuh saat menghadapi tuan rumah Persik Kediri di Stadion Brawijaya, Rabu 12 Februari 2013. Di atas kertas, Persib punya kualitas untuk menyamai pencapaian tetangganya Pelita Bandung Raya (PBR) yang akhir pekan lalu, sukses mempencundangi Persik didepan pendukungnya sendiri. Meski Persik dalam kondisi terpuruk, namun pelatih Persib Djadjang Nurdjaman mengingatkan anak asuhnya untuk tidak menganggap sepele Macan Putih. "Kami tidak melihat pada hasil yang mereka capai di pertandingan-pertandingan mereka sebelumnya," tegas Djanur. "Hasil di pertandingan terakhir bukan acuan. Mungkin saja mereka sekarang motivasinya justru sedang tinggi karena ingin bangkit dan kita harus waspadai hal itu. Tapi kali ini, kami bertekad untuk meraih poin penuh sesuai yang ditargetkan," tambah Djanur. Menghadapi Persik, kekuatan Persib bakal kembali komplet seiring dengan kembalinya Hariono dari masa hukuman satu pertandingan. Kabar baik lainnya datang dari Djibril Coulibaly yang sudah mendapatkan lampu hijau dari tim medis. Namun, soal Djibril, Persib masih harus menunggu sinyal dari PT. Liga Indonesia soal status pemain asal Mali tersebut, apakah bisa dimainkan atau tidak karena secara administrasi, Djibril kabarnya belum 100 persen berstatus pemain Persib. Seperti diketahui, Djibril sempat tercoret dari Persib sebelum kembali direkrut beberapa hari jelang laga perdana Persib musim ini melawan Sriwijaya FC, 2 Februari 2014. Baca artikel menarik lainnya dengan mengklik tautan ini This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. |
HOT CALEG: Dari Penjual Koran Sampai Tukang Sayur Posted: 11 Feb 2014 03:12 PM PST VIVAnews - Modal besar dan pendidikan tinggi bukan halangan bagi seseorang untuk menjadi calon anggota legislatif. Mereka orang biasa. Bukan pengusaha besar, bukan akademisi, apalagi teknokrat. Tapi mereka terdaftar sebagai calon anggota legislatif. Siap bertarung berebut hati rakyat dengan calon lain yang mapan ekonomi. Punya banyak modal besar. Lahir batin siap untuk duduk di bangku dewan terhormat, mewakili aspirasi rakyat. Mea, pedagang bubur ayam di Pasar Andir, Desa Bayongbong, Kecamatan Bayongbong, Kabupaten Garut, terdaftar sebagai calon anggota DPRD Garut dari Partai Nasdem. Pria 35 tahun itu maju sebagai calon nomor urut 5 dari daerah pemilihan Garut II yang meliputi 9 kecamatan yakni Bayongbong, Cigedug, Cisurupan, Sukaresmi, Cikajang, Banjarwangi, Singajaya, Cihurip, dan Peundeuy. Niat Mea menjadi caleg untuk memperbaiki derajat dan kehidupan pedagang kaki lima yang lebih baik. Mea mengaku prihatin, terutama para PKL yang nasibnya tak jelas karena selama ini dipandang sebagai pedagang yang dianggap mengganggu ketertiban umum. "Inginnya para PKL ini ditempatkan di lokasi yang layak agar bisa tenang berusaha dan tidak lagi dianggap pengganggu ketertiban umum," katanya. Kesempatan berjualan bubur ayam menjadi salah satu cara bagi Mea untuk mensosialisasikan diri kepada warga agar nanti pada pelaksaaan Pemilu 9 April 2014 mendatang memilih dia. "Biasanya sekitar 30 orang merupakan pelanggan yang rutin membeli bubur, kemudian selebihnya hingga 20 orang merupakan pelanggan baru," katanya. Sambil bersenda gurau menyantap bubur buatannya, Mea mengajak pelanggan bertukar pikiran soal pembangunan di Garut. "Sekalian sosialisasi pencalonan saya." Selain sosialisasi lisan, Mea juga menyebar stiker dan kartu nama. "Ada 10 kursi yang diperebutkan, mudah-mudahan salah satunya saya," kata Mea. Di Boyolali, Jawa Tengah, ada seorang pedagang sayur keliling jadi caleg. Dia adalah Dadang Kurnia, warga Desa Sukorejo, Musuk, Boyolali. Niatnya mulia. Ingin mengubah wajah negeri menjadi lebih baik. "Saya hanya berbekal tekad dan keyakinan tahu dengan persoalan masyarakat kecil," kata Dadang. Dadang maju sebagai calon anggota DPRD Kabupaten Boyolali melalui Partai Keadilan Sejahtera dengan nomor urut 7. Dadang bertarung di daerah pemilihan V yang meliputi kecamatan Musuk, Cepogo dan Selo. Dua belas tahun Dadang berjualan sayur keliling di daerah lereng Gunung Merapi. Modal besar, jelas Dadang tidak punya. Lantas, apa yang membuat pria kelahiran Blitar 1974 ini nekat maju jadi caleg? "Karena setiap hari berbaur dengan masyarakat dan mengerti dengan jelas persoalan-persoalan masyarakat kecil, seperti warga yang tidak mampu, para pedagang keliling dan juga para petani yang berada dilereng gunung Merapi," ujarnya. Untuk mensosialisasikan pencalonan, Dadang hanya membagikan stiker kepada para pelanggannya saat berjualan. Dia juga membuat sedikit poster dan di pasang di tempat-tempat saudaranya. "Kalau terpilih, saya terus turun ke bawah menumui masyarakat dan seminggu sekali akan tetap berjualan," katanya diplomatis. Prihatin banyak orang miskin Niatnya mulia. Mau mengurangi jumlah orang miskin kalau terpilih jadi anggota legislatif. Karena itu, dia siap bertarung merebut hati rakyat untuk memuluskan niat mulianya itu. Calon wakil rakyat itu bernama Sri Wuri Handayani. Dia adalah penjual koran. Tiap hari dia menjajakan koran di lapaknya yang sederhana di Sukoharjo Kota, Jawa Tengah. "Sudah sembilan tahun saya jualan koran," kata Sri. Perempuan lulusan SMA ini maju melalui Partai Demokrat. Istri Joko Wahyono ini terdaftar di Daerah Pemilihan (Dapil) 3 yang meliputi Kecamatan Baki, Gatak, dan Kartasura. "Nomor 10," kata dia. Jelas tidak ada modal besar untuk membuat ratusan spanduk dan baliho yang bergambar wajahnya. Tapi dia mengaku punya modal besar untuk bertarung di pemilu tahun ini. Ulet dan kerja keras, begitu kata dia. Untuk mencari pendukung, Sri mendatangi para pelanggan dan teman sesama penjual koran. Meski hanya lulusan SMA dan bekerja menjual koran, Sri berharap masyarakat tidak memandangnya sebelah mata. "Saya maju jadi caleg karena prihatin. Masih banyak rakyat miskin. Saya akan mengurangi orang miskin kalau terpilih kelak," janji Sri. Pedagang sayur dan kerupuk asal Pollewali Mandar, Sulawesi Barat ini punya tekad kuat mengubah nasibnya. Namanya Huduriah Kokam. Meski cuma pegadang kecil dengan modal pas-pasan, Kokam nekat mencalonkan diri sebagai anggota legislatif kabupaten. Huduriah maju sebagai caleg DPRD Kabupaten Polewali periode 2014-2019 dari Partai Bulan Bintang. Rekannya sesama pedagang memberi dukungan penuh. Tekadnya kian membuncah. Sosialisasi kian rajin dilakukan Huduriah dan rekannya yang tulus membantu. Di tengah keramaian pasar, sambil berdagang, Huduriah juga sosialisasi. Setelah dagangannya ludes, ia tidak pulang ke rumah, tapi 'kampanye' dulu di sekitar pasar. Untuk membuat stiker dan kartu nama, Huduriah menyisihkan keuntungan hariannya dari menjual sayur. (umi) This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. |
You are subscribed to email updates from VIVAnews To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |