Bursa kerja: Waspadai Zat Beracun dalam Vitamin

Bursa kerja: Waspadai Zat Beracun dalam Vitamin


Waspadai Zat Beracun dalam Vitamin

Posted: 03 Aug 2013 03:14 PM PDT

Suplemen vitamin minyak ikan. (istockphoto)

Suplemen vitamin minyak ikan. (istockphoto)

VIVAlife - Saat membeli vitamin dan suplemen, Anda tentunya berharap tubuh menjadi lebih sehat dan bertenaga. Tentunya, Anda tidak akan membayangkan bahwa vitamin atau suplemen yang dibeli mengandung bahan-bahan beracun.

Karena itu, sebelum membeli vitamin atau suplemen, sebaiknya perhatikan apakah vitamin yang Anda konsumsi mengandung bahan-bahan berikut ini, seperti yang ditulis Allwomanstalk:

1. Maltodekstrin
Salah satu bahan yang paling beracun yang harus dihindari adalah maltodekstrin. Maltodekstrin merupakan pemanis yang berasal dari Genetically Modified (GM), karena ada kemungkinan bahwa vitamin tersebut juga mengandung Genetically Modified Organisms (GMO).

Pemanis ini biasanya ditemukan pada beberapa makanan olahan, suplemen olahraga, dan bubuk protein, yougurt dengan pemanis buatan dan vitamin. Maltodekstrin pada dasarnya merupakan nama lain untuk jagung transgenik yang merupakan bahan beracun untuk menghindari pasokan makanan.

Maltodekstrin dapat menyebabkan peradangan, asam urat, gangguan pencernaan, dan sensitivitas insulin.

2. Magnesium Stearate

Magnesium yang satu ini, bukan sumber dari mineral gizi magnesium. Magnesium stearate justru merupakan racun yang sering kali berada dalam suplemen atau vitamin. Kandungan ini dapat memblokir penyerapan nutrisi ke dalam tubuh.

Bahkan, apabila dikonsumsi secara teratur, bahan ini terkait dengan pengembangan "biofilm" yang berbahaya dalam usus dan menyebabkan masalah pencernaan.

3. Dektrosa
Sama dengan maltodekstrin, dextrose juga merupakan gula jagung yang mengandung GMO. Dextrose dapat menyebabkan lemak perut meningkat dan resistensi insulin, karena dapat meningkatkan gula darah bahkan sampai derajat variabel.

Karena itu, pastikan untuk membaca label dengan baik. Jika melihat segala sesuatu yang berakhiran 'ose', ada kemungkinan bahwa vitamin tersebut mengandung beberapa jenis gula.

4. Titanium Dioxide

Bahan adiktif yang satu ini, juga sering ditemukan dalam suplemen dan vitamin. Bahan tersebut merupakan bubuk nanopartikel yang belum teruji dan dikaitkan dengan risiko kesehatan termasuk gangguan autonium, kanker, dan berbagai penyakit lainnya. Kandungan ini juga menyebabkan kerusakan sel dan tidak memiliki manfaat apa pun.

5. DMAA
Dimethylamylamine atau DMAA, baru-baru ini dianggap sebagai zat ilegal bagi produsen, apabila disertakan dalam vitamin dan suplemen. Hal ini dianggap sebagai bahan yang sangat beracun dan berpotensi menyebabkan kematian yang banyak digunakan dalam suplemen penurunan berat badan. DMAA juga sering dikaitkan dengan serangan jantung, stroke, denyut jantung tidak teratur, dan masalah pernapasan.

6. Vitamin Sintetis

Mungkin Anda berpikir bahwa kalimat "Vitamin tambahan", merupakan sesuatu yang sehat. Namun, nyatanya, setiap nama alternatif yang diberikan untuk vitamin, berasal dari sumber sintetis menakutkan. Vitamin sintetis dibuat di laboratorium dan berasal dari batu bara serta minyak bumi.

Vitamin-vitamin sintetis ini biasanya dinamai dengan asam askorbat, yaitu vitamin C, riboflavin yang merupakan vitamin B2, dan dl-alfa tokoferol asetat atau tocopherol, yang merupakan vitamin E. (art)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters recommends: 'You Say What You Like, Because They Like What You Say' - http://www.medialens.org/index.php/alerts/alert-archive/alerts-2013/731-you-say-what-you-like-because-they-like-what-you-say.html

"Hotel Bintang Lima Berjalan" untuk Mereka yang Super Kaya

Posted: 03 Aug 2013 02:30 PM PDT

Bagian interior seperti jet pribadi.

Minggu, 4 Agustus 2013, 04:30 Sandy Adam Mahaputra

VIVAnews - Sepintas tampilan luarnya seperti mobil van biasa. Namun, siapa sangka, interiornya dipenuhi pernak-pernik mewah yang bikin siapa pun iri.

Dilansir Dailymail, Sabtu 3 Agustus 2013, rumah modifikasi tersohor, Lexani Motorcars, mengubah Mercedes-Benz B6 Sprinter menjadi hotel bintang lima berjalan, di mana bagian interior seperti jet pribadi.

Perusahaaan asal Corona, California, AS itu memasang empat kursi penumpang dan kursi kabin pengemudi yang dilapisi kulit krim kualitas terbaik.

Mereka juga melengkapi van dengan toilet keramik mewah, lantai marmer, lemari baju, dan tempat cuci tangan dari emas.

Menariknya, Lexani Motorcars menawarkan pilihan interior sesuai selera dan kebutuhan calon bos penggunanya. Apakah untuk tempat kerja pribadi, ruang bicara bisnis, meeting dengan direktur, atau sekadar bersantai dengan orang-orang terdekat.

Tapi yang pasti, akan disediakan layar televisi 40-inci, meja, dan karpet tebal di dalam. Akses internet 4G juga disediakan. Van ini didorong menggunakan mesin diesel yang diklaim hemat bahan bakar dan bertenaga besar.

Untuk bisa memilikinya, Anda harus menyiapkan kocek mulai US$225 ribu hingga US$500 ribu atau sekitar Rp2,3–5,1 miliar. (art)


KIRIM KOMENTAR

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters recommends: 'You Say What You Like, Because They Like What You Say' - http://www.medialens.org/index.php/alerts/alert-archive/alerts-2013/731-you-say-what-you-like-because-they-like-what-you-say.html

Skuad Manchester United Terancam Dilucuti

Posted: 03 Aug 2013 02:03 PM PDT

Dua gelandang MU tengah jadi incaran klub "kuda hitam" Premier League.

Klub

Berita Terkait

Pemain Manchester United, Anderson (kiri), saat melawan Thailand All-Star (REUTERS/Chaiwat Subprasom)

VIVAbola - Skuad Manchester United terancam kehilangan beberapa pilarnya. Klub-klub Premier League saat ini sedang gencar memburu pemain-pemain yang tak dapat tempat utama di MU.

Seperti yang dilansir Sports Direct News, Tottenham Hotspur siap menyodorkan £15 juta untuk memboyong Nani ke White Hart Lane. Pemain 26 tahun jadi target utama Andre Villas-Boas musim panas ini.

Nani memang jarang main di Old Trafford selama beberapa musim belakangan. Musim lalu, ia hanya main tujuh kali. Posisinya pun semakin terancam setelah kedatangan Wilfried Zaha dari Crystal Palace.

Dengan sedang diincarnya Gareth Bale oleh Real Madrid, Nani bisa menjadi pengganti sepadan di sisi lapangan permainan The Lily Whites. Dengan kecilnya peluang tampil di MU, tampaknya Tottenham jadi pilihan yang lebih baik.

Selain Nani, salah satu gelandang MU juga jadi incaran klub "kuda hitam" Premier League lainnya, Everton. Dia adalah pemain Brasil, Anderson, yang gagal mendapat tempat utama.

Apalagi, David Moyes saat ini sedang membidik Cesc Fabregas dari Barcelona. Jika transfer itu terjadi, posisi Anderson sudah pasti akan terancam. The Toffess siap membayar £10 juta demi jasa pemain 25 tahun tersebut.

Sampai saat ini, MU memang belum melepas satu pemain pun. Namun, belum ada juga pilar anyar yang mereka dapat. Incaran yang dikejar gagal merapat, terakhir Fabregas meski nilai transfer sudah mencapai £35 juta.

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters recommends: 'You Say What You Like, Because They Like What You Say' - http://www.medialens.org/index.php/alerts/alert-archive/alerts-2013/731-you-say-what-you-like-because-they-like-what-you-say.html

Bursa kerja: Waspadai Zat Beracun dalam Vitamin cari kerja