Bursa kerja: PSSI Tidak Bisa Janjikan Uji Coba Pengganti

Bursa kerja: PSSI Tidak Bisa Janjikan Uji Coba Pengganti


PSSI Tidak Bisa Janjikan Uji Coba Pengganti

Posted: 27 Sep 2013 03:01 PM PDT

Timnas senior diketahui batal beruji coba dengan Timor Leste.

Klub

Berita Terkait

Joko Driyono (tengah) di kantor PSSI (VIVAnews/Fernando Randy)

VIVAbola - Menyusul batalnya laga uji coba melawan Timor Leste, PSSI mengaku tidak bisa menjanjikan kepada timnas Indonesia untuk mencari uji coba pengganti pada 5 Oktober 2013 mendatang. Kini, PSSI menyerahkan wewenang mengenai persiapan timnas kepada tim pelatih.

Sekretaris Jenderal PSSI, Joko Driyono, menuturkan, saat ini pihaknya sedang menunggu program baru yang diajukan oleh pelatih kepala, Jacksen F Tiago. Menurutnya, dalam jangka waktu satu hingga dua hari ke depan, PSSI sudah akan menerima program baru yang diajukan pelatih.

"Dengan kondisi ini, kami serahkan semuanya kepada Jacksen F Tiago selaku pelatih kepala," kata Joko di kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Jumat 27 September 2013.

Dalam surat yang dilayangkan oleh Federasi Sepakbola Timor Leste, FFTL, kubu The Raising Sun sebenarnya meminta pengunduran jadwal untuk menggelar laga. Joko pun menyatakan, PSSI tidak bisa menjanjikan untuk menggelar uji coba pengganti.

"Sebenarnya permintaan mereka tidak bisa dijadikan sebagai patokan. Seperti yang sudah saya bilang, saat ini seluruh keputusan mengenai program berada di manajemen timnas," jelas Joko.

Seharusnya, timnas Indonesia akan beruji coba sebanyak dua kali sebelum berlaga di ajang Pra Piala Asia 2015, melawan Cina, 15 Oktober 2013 mendatang. Namun, keduanya dipastikan batal. Pasalnya, Jacksen sudah menegaskan, akan memaksimalkan masa pemusatan latihan di Batu, Malang, pada 4 Oktober 2013 mendatang untuk persiapan melawan China.

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters recommends:

Mourinho Balas Pernyataan Pedas Villas-Boas

Posted: 27 Sep 2013 01:49 PM PDT

"Saya tidak peduli dengan yang dikatakannya," kata Mourinho.

Berita Terkait

Jose Mourinho (bbc.co.uk)

VIVAbola - Perang urat syaraf terjadi antara Jose Mourinho dengan Andre Villas-Boas jelang duel Chelsea kontra Tottenham Hotspur sore nanti. Dua pelatih ini saling berbalas komentar pedas yang merujuk pada hubungan keduanya di masa lalu.

Sebelumnya Villas-Boas mengatakan kalau dia kini bukan lagi teman Mourinho. Padahal diketahui mereka sempat bekerjasama menangani Inter Milan beberapa tahun silam.

"Sebelumnya kami punya hubungan personal dan profesional yang bagus, tapi sekarang tidak," ujar Villas-Boas.

Mendengar perkataan tersebut The Special One pun sedikit terpancing. Dia balik mengatakan bahwa pelatih 35 tahun tersebut harus mulai belajar bersikap profesional.

"Saya tidak peduli dengan yang dikatakannya. Saya pernah berhadapan dengan pelatih yang punya jasa besar dalam karier saya (Louis van Gaal), namun saya melakukannya dengan profesional. Dan memang begitu seharusnya," seru Mourinho.

Berbeda dengan Villas-Boas yang menyatakan Mourinho bukanlah temannya, pelatih The Blues itu malah mengaku siap jika diundang untuk minum bersama oleh bekas anak buahnya itu. "Jika diundang, saya tidak akan menolak," ungkapnya dikutip Sky Sport, Sabtu, 28 September 2013.


This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters recommends:

Sambangi Villa Park, ManCity Tanpa Aguero

Posted: 27 Sep 2013 12:52 PM PDT

Aguero disimpan untuk tampil di Liga Champion tengah pekan depan.

Klub

Pemain Bintang

Berita Terkait

Sergio Aguero (REUTERS/Petr Josek)

VIVAbola - Manchester City kehilangan salah satu ujung tombaknya saat bertandang ke Villa Park, markas Aston Villa, dalam laga lanjutan Premier League akhir pekan ini. Sergio Aguero dipastikan tidak tampil karena mengalami cedera.

Aguero akhir pekan lalu menjadi tokoh utama kemenangan ManCity atas Manchester United. Dalam partai derby itu, dia mencetak dua gol. Sayang, pada saat bersamaan penyerang asal Argentina tersebut juga dibekap cedera.

Meski diakui pelatih Manuel Pellegrini kondisi Aguero tidak terlalu buruk, namun dia tetap enggan mengambil risiko dengan memainkan mantan bomber Atletico Madrid tersebut.

Pri asal Chile itu lebih memilih menyimpan 'Kun' untuk pertandingan babak penyisihan Liga Champions tengah pekan depan melawan juara bertahan Bayern Munich.

"Aguero menyudahi derby kemarin dengan rasa sakit. Tidak terlalu mengkhawatirkan memang, namun saya pikir sangat riskan memainkannya tiga kali dalam satu pekan," ungkap Pellegrini.

"Kami akan meninggalkan dia akhir pekan ini. Tapi Rabu besok Aguero akan bermain," sambungnya dikutip Sky Sport, Sabtu, 28 September 2013.


This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters recommends:

Bursa kerja: PSSI Tidak Bisa Janjikan Uji Coba Pengganti cari kerja